HEADLINE
Mode Gelap
Artikel teks besar

Ketua DPRD M. Amud: Pemkab Tangerang Jangan Coba-coba Naikkan PBB! Masyarakat Sedang Sulit


TANGERANG, INFOTERBIT - Ketua DPRD Kabupaten Tangerang, Muhammad Amud memberi warning kepada Bupati Tangerang Maesyal Rasyid agar tidak menaikkan PBB (pajak bumi dan bangunan) ditengah kondisi masyarakat yang sedang sulit.


‎Hal ini disampaikan di hadapan ratusan masyarakat Kecamatan Kronjo saat mendampingi kunjungan kerja anggota DPR RI, Andi Achmad Dara, Rabu 26 November 2025.


‎Menurut Amud, di mengakui bahwa di tahun 2026 nanti, terjadi pengurangan transfer keuangan daerah dari pemerintah pusat ke Pemkab Tangerang sebesar Rp619 miliar, turun 5% dari tahun sebelumnya.


‎Atas penurunan itu, DPRD mendorong agar pemerintah daerah lebih serius mengoptimalkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). "Tapi jangan sampai hanya karena kepentingan mengoptimalkan PAD, lantas PBB harus dinaikkan," ujar anggota DPRD dari Fraksi Golkar ini.


‎Kata M. Amud, jika PBB dinaikkan, maka DPRD akan menolak keras. "Saya akan berada di barisan depan jika ada kenaikan PBB. Ditengah kondisi masyarakat yang sedang sulit, jangan sampai PBB dinaikan," tegasnya.


‎Ditambahkan, untuk meningkatkan PAD, bisa digenjot dari sektor-sektor retribusi yang selama ini belum tergarap maksimal. Selain itu bisa dilakukan efisiensi anggaran dan memangkas program-program yang sifatnya seremonial.


‎Ananta/TiMS


Posting Komentar