HEADLINE
Mode Gelap
Artikel teks besar

GPDB dan Warga Kp. Cipaeh Dukuh Desa Renged Kompak Gotong-royong Siapkan Acara Isra Mi'raj


TANGERANG, INFOTERBIT - Meski hujan mengguyur sepanjang hari, hal itu tak menyurutkan semangat warga untum mempersiapkan acara peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW.


‎Hal ini seperti terlihat di Kp. Cipaeh Dukuh, Desa Renged, Kecamatan Kresek, Kabupaten Tangerang, Senin 12 Januari 2026.


‎Gerakan Pemuda Dukuh Bersatu (GPDB) bersama warga Kp. Cipaeh Dukuh tampak kompak dan bersemangat bergotong-royong mempersiapkan acara itu.


‎"Rencananya, kegiatan peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW, akan dilaksanakan di Mushola Nurul Ikhlas. Kami semua bergotong-rotong mempersiapkannya," ujar ketua Panitia Suminta.


‎Menurutnya, momentum peringatan Isra Mi’raj selain untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT dan juga mempererat tali silaturahmi antarwarga.


‎"Harapan kami, kegiatan ini berlangsung dalam suasana kebersamaan yang erat serta terlihat kekompakan dan kuatnya nilai gotong royong di tengah masyarakat," ujar Suminta.


‎Ananta/TiMS

Posting Komentar