HEADLINE
Mode Gelap
Artikel teks besar

Prakiraan BMKG: Hujan Lebat-Sangat Lebat Terjadi di Kab/Kota Tangerang dan Tangsel 23-27 Januari 2026


SERANG, INFOTERBIT - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini potensi cuaca ekstrem di wilayah Provinsi Banten.


‎Cuaca ekstrem ini terjadi pada sejumlah wilayah Banten mulai 23 hingga 27 Januari 2026.


‎Informasi dari BMKG, Pada 23 Januari 2026, potensi hujan sangat lebat hingga ekstrem berpotensi terjadi di Kota Tangerang, Kabupaten Tangerang, dan Kota Tangerang Selatan. Adapun hujan lebat hingga sangat lebat juga berpeluang melanda Kabupaten Pandeglang bagian selatan serta Kabupaten Lebak bagian utara dan timur.


‎Pada periode 24-27 Januari 2026, hujan lebat hingga sangat lebat masih berpotensi terjadi di Kota Tangerang, Kabupaten Tangerang, dan Kota Tangerang Selatan.


‎Sedangkan hujan dengan intensitas sedang hingga lebat diprakirakan melanda Kabupaten Pandeglang bagian barat dan selatan, Kabupaten Lebak bagian utara dan timur, Kabupaten Serang, Kota Serang, serta Kota Cilegon.


‎BMKG Wilayah II meminta masyarakat diminta meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi hujan lebat hingga ekstrem yang dapat disertai angin kencang.


‎Sumber: BMKG

‎Ananta/TiMS



Posting Komentar