GP Ansor Kecamatan Kronjo Bagikan Makanan Siap Saji untuk Korban Banjir Cirumpak
TANGERANG, INFITERBIT - GP Ansor Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang peduli banjir. Pada Selasa malam 27 Januari 2026, Ketua GP Ansor Kec. Kronjo Iqbal membagikan makanan siap saji kepada korban banjir di Desa Cirumopak.
Bantuan diterima oleh Kades Cirumpak, H. Ridwan dan langsung dibagikan kepada warga untuk makan malam. Distribusi makanan dilakukan oleh para pengurus GP Ansor Kronjo, diantaranya Nurul dan Supe'i Albantani.
"Malam ini kami dari GP Ansor Kronjo menyalurkan makanan siap saji untuk korban banjir di Desa Cirumpak. Semoga bermanfaat. Kami juga berterima kasih kepada Ketua PW NU Banten dan jajaran yang telah membantu," ujar Iqbal.
Berdasarkan data yang diterima Infoterbit.com Selasa malam, di Desa Cirumpak sedikitnya terdapat 4.200 warga terdampak banjir.
Dua hari sebelumnya, Kades Cirumpak, H. Ridwan menyampaikan jumlah korban banjir sekitar 1.500 jiwa. Jumlah korban mengalami kenaikan signifikan. Saat ini sebagian besar warga mengungsi di tenda-tenda darurat.
Ananta/TiMS
